Metaphor: ReFantazio Capai Penjualan 1 Juta Kopi Dalam Sehari

Pada tanggal 11 Oktober lalu, game Atlus yang sudah lama dinanti-nantikan yaitu Metaphor: ReFantazio akhirnya rilis. Tidak lama setelah rilisnya, penerbit Atlus dan pengembang Studio Zero mengumumkan bahwa total pengiriman dan penjualan digital di seluruh dunia untuk game ini berhasil menembus angka 1 juta kopi. Angka ini berhasil dicapai dalam waktu sehari sejak rilisnya.

Tentang Metaphor: ReFantazio

Ini adalah game terbaru dari sutradara dibalik Persona 3, Persona 4, dan Persona 5. Berbeda dengan game-game sebelumnya, Metaphor: ReFantazio mengambil setting di dunia fantasi yang unik.  Kalian akan menjadi tokoh utama dan pergi berpetualang bersama peri bernama Gallica. Kalian berdua memiliki misi untuk menghentikan kutukan pada pangeran yang sedang sembunyi.

Fitur Utama

Seperti Persona, kalian bisa pergi mengerjakan quest, masuk ke dalam dungeon, atau mencari harta karun di siang hari. Sedangkan pada saat malam hari, kalian bisa memperkuat relasi, menjalin hubungan, dan meningkatkan virtue. Manajemen waktu adalah kunci untuk mencapai tujuan kalian.

Kalian juga bisa menggunakan Gauntlet Runner untuk mencapai dungeon dan kota yang jauh dalam dunia yang luas. Kalian bisa melihat pemandangan yang indah sambil mendengarkan musik yang luar biasa. Tidak hanya itu, ada juga user interface yang keren dan juga cutscene anime.

Sistem pertarungan unik yang unik kaerna menggabungkan sistem turn-based dan real-time membuat pertarungan menjadi lebih seru dan menantanga. Kalian juga bisa menikmati sistem Archetype yang bisa mengubah job karakter secara bebas.

Platform

Metaphor: ReFantazio sudah bisa kalian mainkan di PlayStation 5, Xbox Series X/S, PlayStation 4, dan PC melalui Steam dan Microsoft Store. Kalian yang penasaran dengan game ini bisa mencoba Prologue Dome yang tersedia di masing-masing platform.

Share This Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version