Pamerkan Trailer TGS 2024, Romancing SaGa 2: Revenge of the Seven Rilis Demo

Menyambut Tokyo Game Show 2024 yang akan berlangsung pada pekan depan, Square Enix telah merilis trailer terbaru untuk Romancing SaGa 2: Revenge of the Seven.  Bersamaan dengan ini, mereka juga merilis demo yang data save-nya bisa dilanjutkan ke game penuhnya nanti.

Tentang Demo Romancing SaGa 2: Revenge of the Seven

Dalam demo ini, kalian akan menjadi Emperor Leon dan anak laki-laki keduanya yaitu Prince Gerard. Kalian akan memulai cerita epik yang berlangsung selama beberapa generasi dari Leon, Gerard, dan kaisar berikutnya untuk menghadapi Seven Heroes. Mereka dulunya adalah pahlawan baik, tetapi berubah menjadi jahat dan ingin balas dendam ke dunia karena alasan yang tidak diketahui.

Romancing Saga 2 Remake - Demo

Demo ini akan berakhir di pertarungan melawan Kzinssie, salah satu dari Seven Heroes. Cerita yang berlangsung selama beberapa generasi akan dimulai. Karena data save bisa ditransfer ke game penuh, kalian akan bisa melanjutkan cerita di game penuhnya ketika nanti rilis pada tanggal 24 Oktober.

Apa itu Romancing SaGa 2: Revenge of the Seven?

Entri kelima dari seri SaGa akan kembali sebagai Romancing SaGa 2: Revenge of the Seven. Game ini adalah remake 3D penuh dari game RPG yang dulu rilis pada tahun 1993. Nikmati petualangan yang cocok untuk pemain baru dan juga fans lama. Game ini menyoroti fitur seri SaGa yang klasik dan baru, suara karakter dalam bahasa Inggris dan Jepang, lagu yang di aransemen ulang, dan masih banyak lainnya.

Cerita Romancing SaGa 2: Revenge of the Seven

Di masa lalu, para ksatria yang terkenal sebagai Seven Heroes menyelamati umat manusia. Pujian lama-lama berubah menjadi kutukuan seiring para Ancient takut akan kekuatan mereka dan mengusir mereka ke dimensi lain. Kebaikan mereka kini telah menjadi legenda yang diwariskan ke beberapa generasi. Legendanya mengatakan bahwa para Heroes akan kembali ke dunia ketika sangat diperlukan. Sesuai legenda, Heroes kembali. Tetapi pengusiran mereka yang lama telah mengubah wujud mereka dan kini ingin membalas dendam kepada orang-orang yang mengkhianati mereka.

Kalian akan menjadi Kaisar dari Avalon di saat monster menjadi menyebar di semua wilayah karena perintah Heroes. Lindungi kekaisaran kalian selama beberapa generasi, perluas wilayah, dan kalahkan Seven Heroes satu per satu demi menyelamatkan dunia.

Fitur Utama

Suksesi Karakter dan Kekaisaran

Rekrut karakter dengan class yang lebih dari 30 macam yang menampilkan pekerjaan dan ras yang bervariasi. Masing-masing karakter memiliki senjata favorit, kemampuan, dan taktik yang berbeda-beda. Pilih Kaisar berikutnya dari banyak kandidat, dan masing-masing bisa mewarisi mahkota dan menjadi tokoh utama berikutnya. Pengetahuan dan kemampuan dari pemimpin sebelumnya akan diwariskan melalui sihir warisan.

Skenario yang Bebas

Game ini menghadirkan struktur cerita unik yang menawarkan pengalaman narasi yang bervariasi sesuai dengan pilihan dialog dan misi mana yangkalian kerjakan terlebih dahulu. Kalian bisa bebas menentukan bagaimana kalian memperluas Kekaisaran hingga bagaimana urutan mengalahkan Seven Heroes. Aksi dan keputusan kalian akan mengubah perjalanan sang Kaisar.

Pertarungan

Sistem petarungan turn-based yang strategis dari game aslinya telah ditingkatkan dengan sistem liniwaktu. NIkmati semau mekanisme klasik seri SaGa. Contohnya adalah Glimmer yang membuat kalian bisa mempelajari jurus baru di tengah pertarungan dan Formation yang memberi efek unik dari formasi party. Tidak hanya itu, remake ini juga menghadirkan United Attack, serangan kombinasi yang keren.

Grafis

Grafis pixel dari game aslinya kini dibuat ulang dalam 3D sambil tetap mempertahankan penampilan menarik berdasarkan gambar konsep oleh Tomomi Kobayashi. Seluruh kota dan dungeon juga kini dirombak dengan medan dan susunan.

Tingkat Kesulitan

Pilih dari tiga tingkat kesulitan yang sesuai dengan gaya bermain kalian. Ada tingkat kesulitan Casual, Normal, hingga Hard (Classic). Casual menghadirkan pengalaman yang fokus pada cerita dengan pertarungan lebih mudah. Normal direkomendasaikan untuk para pemain RPG yang ingin permainan yang seimbang. Sedangkan Hard (Classic) cocok bagi pemain yang mencari tantangan yang sulit dari game versi asli 1993.

Musik dan Suara Karakter

Kenji Ito kembali menangani musik game-nya dalam aransemen baru.  Musiknya bisa dipilih dalam versi asli atau versi baru dari layar Options. Tidak hanya itu, seluruh cutscene kini memilih suara karakter dalam bahasa Inggris dan Jepang.

Tanggal Rilis & Platform Romancing SaGa 2: Revenge of the Seven

Romancing SaGa 2: Revenge of the Seven akan rilis pada tanggal 24 Oktober untuk PlayStation 5, PlayStation 4, Nintendo Switch, dan PC melalui Steam.

Demo-nya tersedia untuk PlayStation 5, PlayStation 4, Nintendo Switch, dan PC.

Share This Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version