5 Tips Menggunakan Karakter Nairi di Game Free Fire! Wajib Coba!

Zyp
By Zyp

Kamu pemain game Free Fire? Kamu wajib tahu tips berikut ini nih! Berikut adalah 5 tips penting dalam menggunakan Karakter Nairi di Free Fire yang wajib kamu tahu.

Di bawah ini kita akan membahas mengenai tips-tips menggunakan karakter yang satu ini. Nairi merupakan karakter yang cukup keren, banyak hal yang bisa kamu lakukan ketika menggunakan karakter ini.

Pastinya kamu penasaran banget kan? Daripada kamu semakin penasaran, yuk langsung saja disimak artikel pembahasan berikut ini!

1. Gunakan Pet yang Skill-nya Berhubungan Dengan Gloo Wall

tips menggunakan nairi di free fire

Tips yang pertama adalah kamu bisa menggunakan pet yang memiliki skill yang berhubungan dengan Gloo Wall. Sejauh ini terdapat 3 pet di game Free Fire yang memiliki skill yang berhubungan dengan Gloo Wall, yaitu Mr. WaggorRobo dan Beaston.

Mr. Waggor memiliki skill yang dimana ketika pemain tidak memiliki Gloo Wall, maka ia akan memberikan 1 Gloo Wall tambahan setiap 120 Detik. Lalu Robo memiliki skill menambahkan shield ke Gloo Wall yang dimana shield tersebut memberikan tambahan 60 Health Poin terhadap Gloo Wall.

Dan yang terakhir adalah Beaston, ia memiliki skill menambah jarak lemparan GrenadeFlashbangSmoke Grenade dan Gloo Wall sebesar 10%.

Tentu dengan kombinasi beberapa pet di atas akan memaksimalkan gameplay kamu dalam menggunakan karakter Nairi saat match di game Free Fire.

2. Kombinasikan Dengan Karakter Lain yang Memiliki Skill yang Berhubungan Dengan Karakter Nairi

tips menggunakan nairi di free fire

Selanjutnya kamu bisa mengkombinasikan karakter Nairi dengan karakter lain yang memiliki skill yang berhubungan. Tentu kamu harus bermain secara tim untuk menerapkan tips yang satu ini.

Kamu bisa mengkombinasikannya dengan karakter lain seperti Skyler dan Xayne. Skyler sendiri memiliki skill aktif yang mampu merusak 5 Gloo Wall musuh yang ada di depannya dalam jarak 50 meter.

Lalu Xayne memiliki skill aktif yang dimana ia akan mendapatkan 120 Health Poin sementara dan mendapatkan peningkatan damage terhadap Gloo Wall dan shield sebanyak 100% dan berlangsung selama 6 detik.

3. Menggunakan Senjata Bertipe Assault Rifle

Seperti yang kita ketahui, Nairi memiliki skill pasif yang berhubungan dengan Gloo Wall. Saat menggunakan senjata bertipe Assault Rifle (AR), maka ia akan mendapatkan peningkatan damage sebesar 30%.

Maka dari itu sangat disarankan menggunakan senjata bertipe AR seperti M4A1, AK-47 dan senjata AR lainnya saat menggunakan karakter Nairi ini.

Baca juga: Inilah 3 Senjata Terbaik untuk Karakter Homer di Free Fire!

4. Menggunakan Strategi yang Tepat

Tips keempat yang wajib kamu ketahui dan terapkan adalah menggunakan strategi yang tepat saat bermain menggunakan karakter Nairi di game Free Fire.

Usahakan kamu mengikuti 3 tips sebelumnya ketika bermain dan saat menggunakan Gloo Wall, jangan sembarangan menaruhnya dan jangan terlalu boros.

Ketika bertemu musuh, pasang 2 Gloo Wall sejajar di sisi kiri dan kanan. Hal ini sangat berguna untuk melindungi kamu dari serangan musuh yang berada di depan.

Dan hal yang terpenting adalah jangan lupa mengaktifkan fitur smart throw. Karena dengan fitur ini kamu akan lebih mudah dalam menggunakan Gloo Wall.

5. Latihan Meletakkan Gloo Wall

Tips yang terakhir adalah kamu harus rajin berlatih untuk meletakkan atau pun menggunakan Gloo Wall. Menggunakan Gloo Wall tidak semudah yang kamu pikirkan lho.

Kamu harus memiliki respon yang cepat dan tepat saat menggunakan item ini. Masih banyak pemain yang salah dalam menggunakannya dan asal menaruh.

Alhasil terkadang Gloo Wall akan melayang dan tidak menutupi kamu sepenuhnya. Tentu hal ini akan berimbas terhadap permainan kamu nantinya.

Jadi itulah tadi beberapa tips dalam menggunakan karakter Nairi di game Free Fire. Semoga info di atas yang sudah dibagikan dapat bermanfaat ya!

Share This Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *