Sebagai pemula tentunya harus tau panduan main Genshin Impact. Permainan RPG ini sendiri juga termasuk game terbaik dan memiliki banyak penggemarnya. Tidak heran bila game dari developer miHoYo ini juga tersedia untuk dua device yaitu PC dan mobile.
Di dalam Genshin Impact, ada sebuah open world yang menggunakan sistem pertempuran magic. Selain itu, pemain juga bisa switch atau tukar karakter. Jika kamu ingin memainkan game ini sejak awal maka bisa coba ikuti panduan mudah berikut.
1. Pahami Setiap Karakter Genshin Impact
Selayaknya game pada umumnya, Genshin Impact juga memiliki banyak karakter. Sebagai pemain, penting bagi mereka untuk memahami setiap karakter yang ada. Ketahuilah tentang keahlian utama, cara cara menyerang, kemampuan isi daya, dan lain sebagainya.
2. Ganti Karakter Untuk Mendapatkan Kombo Terbaik
Ketika sudah memahami karakter dengan baik maka kamu bisa memilihnya bukan? Nah, pastikan pemain dapat memilih dan berganti karakter yang cocok untuk mendapatkan kombo terbaik. Pasalnya tiap karakter tentu akan menghasilkan efek kombo yang berbeda, bisa kuat namun bisa juga kurang.
3. Panduan Main Genshin Impact : Upgrade Karakter
Setiap karakter memiliki beberapa kesempatan upgrade dan pemain harus lakukan itu. Namun jangan sampai berlebihan, tingkatkan saja secukupnya. Pasalnya pemain membutuhkan material khusus setiap kali ingin upgrade. Mencari materialnya itu juga sulit dan membutuhkan waktu lebih banyak.
Baca juga: Murdered: Soul Suspect, Jadi Detektif Hebat dan Pecahkan Teka-Teki Seru
4. Perhatikan Penggunaan Stamina
Panduan satu ini termasuk penting, pemain harus memperhatikan penggunaan stamina. Stamina atau tenaga itu sendiri tentu digunakan untuk berlari, memanjat, berenang, atau terbang. Ketika sudah menguasai penggunaan stamina, maka pergerakan pertempuran jadi lebih efektif.
5. Panduan Main Genshin Impact : Kasih Marking di Map
Genshin Impact memiliki map atau petanya sendiri dan pemain harus memberikan tanda di wilayah tertentu. Biasanya mark ini berguna untuk menandakan treasure atau harta karun yang ada. Pemain bisa memberikan maksimal 99 tanda pada open world map yang ada.