Rekap MPL ID S14 Week 2 Day 2: RRQ Hoshi Kalahkan Fnatic ONIC Hingga EVOS Belum Bangkit

Zyp
By Zyp

Inilah rekap MPL Indonesia (ID) Season 14 (S14) minggu kedua hari kedua, Sabtu (17/8), yang diselenggarakan di MPL Arena, Tanjung Duren, Jakarta Barat.

MPL Indonesia musim ke-14 memang sudah memulai minggu kedua Regular Season. Nah, di minggu kedua hari kedua ini, ada banyak banget momen-momen tak terduga yang hadir.

Kamu pun bisa lihat rekap MPL ID S14 minggu kedua hari kedua, Sabtu (17/8) kemarin, secara lengkapnya di bawah!

1. Bigetron Alpha masih perkasa

Meski ditinggalkan oleh jajaran pelatihnya, namun sang Robot Merah nyatanya masih perkasa. Hal itu dibuktikan dari Luke dan kawan-kawan yang masih meraih kemenangan hingga minggu kedua hari kedua ini.

Ya, Bigetron Alpha lagi-lagi berhasil mengumpulkan poin kemenangan di Regular Season. Adapun kemenangan terakhirnya mereka dapatkan usai mengalahkan Alter Ego dengan skor 2-0.

2. RRQ Hoshi kalahkan Fnatic ONIC

rekap mpl id s14 week 2 day 2

Tim Raja dari Segala Raja nyatanya semakin memperlihatkan konsistensi mereka dengan jajaran rosternya. Ya, mereka bahkan berhasil mengalahkan Fnatic ONIC dengan skor penuh 2-0.

Hal ini tentu menjadi bukti bahwa perombakan yang dilakukan RRQ Hoshi kini masih berjalan dengan cukup baik.

3. Kalah dari Geek Fam, EVOS Glory masih belum bisa bangkit

rekap mpl id s14 week 2 day 2

Sang Macan Putih lagi-lagi belum bisa memperlihatkan permainan terbaiknya di musim reguler MPL ID S14 minggu kedua hari kedua. Mereka bahkan sampai saat ini masih belum bisa meraih satu kemenangan pun.

Padahal, EVOS Glory sendiri menjadi salah satu tim yang tidak melakukan perubahan roster, di mana, sebelumnya sudah meraih posisi runner-up di MPL ID S13 kemarin. Namun kini, mereka kembali merasakan pahitnya kekalahan dengan skor 1-2 dari Geek Fam.

Itulah rekap MPL ID S14 minggu kedua hari kedua pada Sabtu (17/8) kemarin. Bagaimana menurutmu?

Share This Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *